3 Prioritas dalam Memilih Jasa Perawat Balita

Jasa Perawat Balita

Memilih jasa perawat balita di rumah perlu banyak pertimbangan karena hal ini demi tumbuh kembang anak yang lebih baik. Setiap orang tua pasti ingin yang terbaik bagi anaknya dan ingin mereka dirawat oleh tenaga profesional yang memberikan lingkungan positif. Di kota-kota besar kebanyakan orang tua sibuk bekerja dan sulit mencari waktu untuk bersama anak atau tidak bisa full time. 

Oleh sebab itu, banyak orang tua yang memilih menyewa jasa perawat home care khusus untuk anak atau balita. Layanan home care untuk balita tentu saja berbeda dengan home care lansia atau orang sakit. Perawat anak berperan dalam menjaga, mengawasi, edukasi dan mendampingi anak. Perawat juga perlu melakukan perawatan pada balita berkebutuhan khusus atau yang sedang sakit.

Tips Memilih Jasa Perawat Balita 

jasa perawat balita

Perawat balita umumnya tinggal atau live-in bersama keluarga dan membantu memenuhi semua kebutuhan anak seharian penuh. Sedangkan jenis perawat anak juga berbeda-beda tergantung kebutuhan. Ada perawat anak seperti baby sitter, perawat anak berkebutuhan khusus, perawat anak pasca operasi atau anak sedang sakit dan lain-lain.

Dalam memilih perawat anak atau perawat balita, ada beberapa hal yang perlu diprioritaskan dan dipertimbangkan oleh orang tua. Berikut ini 3 prioritas dalam memilih perawat anak.

  • Pendidikan Perawat

Menyewa jasa perawat balita tentu tidak boleh asal-asalan dan harus dipertimbangkan dengan baik. Prioritas pertama dalam memilih perawat balita yaitu pendidikan perawat itu sendiri. Anda bisa menanyakan kepada agency atau penyedia jasa tentang pendidikan perawat dan pastikan dari lulusan kesehatan atau kebidanan. Perawat dengan latar belakang yang tepat tentu akan lebih optimal merawat anak Anda.

  • Pengalaman dan Profesional

Selanjutnya, prioritas kedua saat memilih jasa perawat balita yaitu dilihat dari pengalamannya juga profesionalisme perawat itu sendiri. Perawat dari lulusan kesehatan belum bisa dipastikan memiliki keterampilan dan pengalaman dalam mengurus anak. Jadi, pastikan tenaga medis atau perawat yang Anda pilih sudah profesional dan memiliki pengalaman di bidangnya.

  • Jadwal dan Tarif Perawat

Prioritas ketiga yang perlu diperhatikan yaitu mengenai jadwal dan tarif perawat balita. Hal ini perlu ditanyakan secara rinci antara tarif, jadwal dan tugas atau pekerjaan apa saja yang akan dikerjakan oleh perawat. Umumnya, sebelum on duty perawat akan diberi brief atau penjelasan singkat mengenai tugas apa saja yang perlu dikerjakan. 

Jangan lupa juga untuk menyesuaikan jadwal perawat dengan jadwal Anda atau bisa juga memesan perawat 24 jam. Namun, perlu diperhatikan juga tarif perawat dan disesuaikan dengan bujet Anda. Sedangkan tugas dan tanggung jawab jasa perawat balita dapat dijelaskan sebagai berikut.

  • Menjaga, mengawasi dan menemani atau mendampingi balita saat bermain, belajar dan melakukan aktivitas lainnya
  • Membantu balita saat mandi dan makan, juga menyiapkan menu makanan bergizi dan bernutrisi untuk menunjang tumbuh kembangnya
  • Mengarahkan anak ke lingkungan positif dan memberi edukasi tentang kebersihan dan lain-lain
  • Jasa perawat balita juga bertanggung jawab melaporkan setiap perkembangan dan kondisi anak kepada orang tua 
  • Bagi anak berkebutuhan khusus atau sedang sakit, perawat bertugas merawat dan memberikan obat dengan dosis sesuai saran dokter

Anda butuh pendamping anak? Silahkan hubungi nomor kontak di calmo.co.id. Tersedia layanan perawat home yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan keluarga Anda. Bukan hanya jasa perawat balita, Anda juga bisa menyewa perawat lansia atau orang sakit dan juga tersedia sewa alat kesehatan. Informasi tarif dan rincian lainnya silahkan langsung ditanyakan ke kontak website calmo.co.id.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
1
Hallo
Selamat Datang di calmo.co.id
kami menyewakan kursi roda, tongkat jalan, tempat tidur pasien rumah sakit dan kami menjual Sparepart kursi roda.

untuk info lebih lengkap ke calmo.co.id