Mobil ambulance membawa banyak manfaat, khususnya dalam hal medis. Selain dimiliki instansi kesehatan, armada satu ini juga sudah banyak dimiliki para jasa penyewaan. Bagi yang hendak menggunakan jasa ambulance dari pihak non instansi, ketahui terlebih dahulu fungsi serta jenis-jenisnya.
Hal ini bertujuan agar penggunaan mobil ambulance tepat. Tentu saja biaya yang dikeluarkan juga sesuai dengan apa yang didapatkan. Ini dia beberapa jenis mobil ambulance serta fungsi utamanya, yang juga ada di jasa ambulance sewa.
Mengenal Fungsi dan Jenis-jenis Armada pada Jasa Ambulance Sewa
Peranan mobil ambulance memang begitu vital. Mulai dari sebagai kendaraan pengangkut pasien kritis, untuk lembaga kemanusiaan, berguna ketika ada bencana alam, dan sebagainya. Berikut fungsi dan jenis armada ambulance yang dapat diketahui.
- Definisi Ambulance
Kata Ambulance diserap dari bahasa Latin yakni Ambulare. Arti secara bahasa adalah bergerak. Penggunaan kata tersebut terinspirasi dari bagaimana langkah perawatan pasien yang terus bergerak. Umumnya, ambulance diartikan sebagai kendaraan khusus yang sudah dilengkapi perlengkapan medis.
Kendaraan khusus ini berguna untuk mengangkut orang sakit hingga yang terkena kecelakaan. Mobil ambulance sendiri juga dilengkapi rotator serta sirine. Kedua fitur eksterior tersebut berguna agar kendaraan khusus ini dapat dengan mudah menerobos kemacetan.
Ketika sirine dan rotator digunakan, secara aturan kendaraan lain yang menghalangi laju diharuskan segera menyingkir. Hal ini pula yang membuat ambulance menjadi kendaraan yang boleh melanggar lalu lintas, atas dasar darurat medis.
- Fungsi Ambulance
Kendaraan satu ini sudah ada sejak abad ke-14. Secara fungsi utama adalah untuk membawa pasien dari suatu lokasi ke tempat perawatan. Dalam hal ini tempat yang dituju adalah klinik atau rumah sakit. Pasien yang dibawa bisa karena kecelakaan jalan raya atau sakit parah.
Secara rinci, mobil yang awal kemunculannya berupa gerobak yang ditarik kuda, memiliki manfaat yang lebih spesifik. Di negara Indonesia, fungsi ambulance tergantung dari jenisnya. Mulai dari ambulance gawat darurat, transport, hingga mobil jenazah.
- Ambulance Gawat Darurat
Seperti yang telah dibahas pada poin di atas, mobil ambulance terdiri atas tiga macam jenis khusus di Indonesia. Selain ambulance jenazah yang hanya khusus untuk mengangkat jenazah, ada ambulance gawat darurat. Jenis ambulance ini berguna untuk mengantar pasien kritis.
Misalnya karena kecelakaan lalu lintas. Ambulance yang juga bernama lain medical emergency ini sebenarnya bisa diakses secara gratis di sejumlah kota Indonesia. Untuk jenisnya terdiri atas ambulance darurat general dan khusus. Perbedaan keduanya hanya ada perlengkapan medis yang ada di jenis ambulance gawat darurat khusus.
Jenis ambulance gawat darurat memiliki dua personel. Yang pertama adalah pengemudi terlatih dengan Basic Life Support. Sedangkan yang kedua adalah petugas dan perawat yang dibekali kemampuan life saving.
- Ambulance Transport
Secara muatan, jenis ambulance ini lebih ringan. Jasa ambulance yang ada di kota-kota besar biasanya menyediakan ambulance transport. Fungsi jenis kendaraan ini hanya sebagai pengantar pasien yang hendak berobat.
Bentuknya bisa seperti mobil standar, mobil van, bahkan kuda. Penggunaannya pun tergantung dari wilayah geografis suatu daerah. Misalnya untuk kawasan yang sulit diakses roda empat, bentuk ambulance tidak mungkin mobil roda empat. Motor atau kuda tentu lebih bisa menjangkau medan sulit.
Peranan ambulance yang sangat penting membuat banyak yang akhirnya menyediakan jasa penyewaan kendaraan satu ini. Nah, bagi Anda yang sedang mencari jasa ambulance terpercaya, Calmo.co.id merupakan tempat yang tepat untuk Anda pilih.
Calmo.co.id merupakan tempat penyewaan alat-alat kesehatan serta ambulance, yang melayani wilayah Jakarta, Bekasi, dan sekitarnya. Untuk info lebih lanjut, Anda bisa langsung cek ke website Calmo.
Nah itu dia beberapa hal mengenai Jasa Ambulance, terkait armadanya. Tentu saja penting untuk mengetahui fungsi dan jenis-jenisnya, sebelum memutuskan untuk menyewa di tempat yang terpercaya.