Jasa Perawat Covid Home Care Terbaik untuk Pasien Isoman

Jasa Perawat Covid Home Care

Bagi pasien Covid baik yang tanpa gejala maupun bergejala ringan disarankan untuk isolasi mandiri dengan tetap dipantau oleh tenaga medis. Anda dapat menggunakan jasa perawat Covid home care untuk mengetahui perkembangan kondisi pasien.

Pasti sangat khawatir ketika salah satu keluarga terpapar virus Covid sedangkan diri Anda hanya bisa memantau dari jauh, bukan? Untuk memantau kondisi pasien selama isolasi mandiri maka dibutuhkan tenaga ahli guna mengetahui kondisi kesehatan pasien.

Kondisi Pasien Terpantau Baik dengan Jasa Perawat Covid Home Care

jasa perawat Covid home care

Kondisi pasien Covid yang memiliki penyakit penyerta biasanya akan mengalami gejala yang parah hingga sangat parah. Oleh karena itu, biasanya dokter akan menyarankan apakah pasien harus rawat inap atau cukup hanya dengan isolasi mandiri.

Apabila isolasi mandiri maka ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan ketika merawat pasien dari pihak keluarga jika jasa perawat Covid home care belum berkunjung. Berikut perawatan mandiri untuk pasien Covid-19:

  1. Kenali Gejalanya

Sebagian orang mungkin tidak menyadari akan gejala dari Covid-19 sehingga menganggapnya seperti penyakit biasa atau flu pada umumnya. Alhasil, ketika berada di tempat umum maka dia rentan menyebarkan penyakit.

Kenali gejalanya lebih awal untuk mencegah penularan. Apabila gejala tersebut semakin parah maka segera untuk menghubungi dokter atau jasa perawat Covid home care. Berikut gejala-gejala Covid:

  • Kesulitan untuk bernafas
  • Dada terasa tertekan atau nyeri
  • Mudah bingung
  • Mata sulit terjaga
  • Hilangnya indera penciuman dan perasa
  1. Menjaga Diri Ketika Anda Sakit

Ketika Anda sakit dan merasakan gejala menyerupai Covid maka alangkah baiknya untuk menjaga diri agar tidak menulari orang lain. Sebaiknya tetap di rumah kecuali untuk kepentingan medis yakni pemeriksaan ke puskesmas maupun rumah sakit.

Gunakan ruang yang berbeda dengan keluarga baik kamar dan kamar mandi, selain itu pastikan untuk ruang dapur memiliki sirkulasi udara yang cukup.  Selain itu, selalu bersihkan bagian-bagian yang sering digunakan atau disentuh menggunakan cairan desinfektan.

  1. Lindungi Diri Ketika Merawat Pasien Covid

Selalu perhatikan protokol kesehatan ketika merawat anggota keluarga yang sakit. Sebaiknya menjaga jarak setidaknya 2 meter dari pasien dan gunakan masker ketika berinteraksi dengan pasien. Ketika merawat pasien Covid sebaiknya hindari beberapa hal dibawah ini:

  • Hindari menyentuh masker maupun talinya
  • Hindari membersihkan kamar pasien, sebaiknya gunakan kamar yang terpisah
  • Hindari menyentuh peralatan makan, mandi serta pakaian pasien secara langsung
  • Hindari kontak langsung dengan cairan tubuh orang yang sedang sakit
  • Jangan menerima atau mengizinkan tamu untuk datang ke rumah
  1. Usai Isolasi

Isolasi mandiri biasanya dilakukan selama 14 hari dan biasanya dari pihak jasa perawat Covid home care akan berkunjung dan memeriksa kondisi pasien. Namun, apabila pasien pada seminggu pertama terjangkit Covid dan mengalami gejala yang semakin parah maka segera hubungi pihak kesehatan.

Hal tersebut bertujuan untuk memeriksa pasien agar dibawa ke rumah sakit rujukan untuk mendapatkan penanganan dengan cepat.

Tugas dari Jasa Perawat Covid Home Care

Untuk beberapa hal, tidak bisa lepas dari penanganan perawat ketika sedang isolasi mandiri dikarenakan salah satu keluarga terjangkit Covid 19. Perawatan dari tenaga medis dibutuhkan untuk berbagai hal sehingga mengetahui kondisi lanjutan dari pasien serta keluarga yang sedang isolasi mandiri. Berikut tugas dari perawat Covid home care:

  • Menyarankan dan memberikan suplemen dan vitamin kepada keluarga dan pasien
  • Pemeriksaan swab PCR
  • Cek laboratorium
  • Suntik Vitamin C
  • Pemeriksaan dengan alat oksimetri jari
  • Pemeriksaan suhu dengan termometer digital

Apabila Anda maupun salah satu keluarga sedang isolasi mandiri, silahkan untuk menghubungi Calmo.co.id karena di sini menawarkan jasa perawat Covid home care dengan harga yang terjangkau serta pelayanan yang maksimal. Selain itu, Calmo.co.id juga menyediakan berbagai alat kesehatan guna menunjang untuk isolasi mandiri Anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
1
Hallo
Selamat Datang di calmo.co.id
kami menyewakan kursi roda, tongkat jalan, tempat tidur pasien rumah sakit dan kami menjual Sparepart kursi roda.

untuk info lebih lengkap ke calmo.co.id